Selamat Datang Di Website Kontakperkasa Futures Surabaya

PT KONTAK PERKASA | Dubes China: Tak Ada Pemenang Dalam Perang Dagang

Written By KPFSURABAYA on Thursday, June 20, 2019 | 11:38 AM



PT KONTAK PERKASA SURABAYA - Perang dagang antara Amerika Serikat (AS) dengan China kembali memanas. Pihak AS kembali meluncurkan ancaman pengenaan tarif bea masuk atas produk-produk China.

Presiden AS Donald Trump kembali melancarkan serangan dengan mengenakan tarif bea masuk barang dari China sebanyak US$ 300 miliar.

China pun membalas dengan kenaikan tarif pada daftar revisi US$ 60 miliar barang AS. Meski berdampak terhadap ekonominya, pihak China menegaskan tidak takut dengan ancaman Trump.

Duta Besar China untuk Indonesia Xiao Qian mengatakan, negaranya sejatinya tidak menginginkan kondisi tersebut terjadi. Perang dagang bukan hanya merugikan negara yang terlibat, tapi juga negara lainnya.

"Dalam perang dagang tidak ada pemenang. Perang dagang tidak sesuai dengan kepentingan Tiongkok, tidak sesuai dengan kepentingan AS, dan juga tidak sesuai dengan kepentingan seluruh dunia," ujarnya dalam wawancara khusus dengan detikFinance beberapa waktu lalu.

China, kata Xiao, tidak ingin perang dagang itu terjadi. Namun dia juga menegaskan bahwa negaranya tidak takut dan siap berperang jika terpaksa.

Menurutnya, pihak China sudah menyerukan kepada AS untuk memahami situasi yang sebenarnya. Mereka berharap hubungan dagang bisa kembali pada jalur yang benar.

"Untuk melangkah bersama Tiongkok demi mencapai kesepakatan yang saling menguntungkan berdasarkan prinsip saling menghormati," tambahnya.

Dia juga berpandangan tindakan AS yang memicu gesekan perdagangan dengan Tiongkok merugikan kepentingan kedua negara sekaligus merugikan kepentingan seluruh dunia.

"Yang ingin saya tekankan di sini adalah, AS adalah pihak yang pertama-tama memicu konflik perdagangan ini, bukan Tiongkok," tutupnya. PT KONTAK PERKASA
 
Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | PT KONTAK PERKASA
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | PT KONTAK PERKASA
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | PT KONTAK PERKASA
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | PT KONTAK PERKASA
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | PT KONTAK PERKASA
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | PT KONTAK PERKASA
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | PT KONTAK PERKASA
Share this article :

Post a Comment