Selamat Datang Di Website Kontakperkasa Futures Surabaya
Home » , , , , , , , , , » Pasca Reli Stoxx 600 Selama 3 Hari, Saham Eropa Sedikit Berubah

Pasca Reli Stoxx 600 Selama 3 Hari, Saham Eropa Sedikit Berubah

Written By KPFSURABAYA on Friday, July 4, 2014 | 4:08 PM

Pasar saham Eropa sedikit berubah setelah catatkan tiga hari reli terbesar sejak April karena investor menimbang valuasi harga. Pasar saham Asia menguat siang ini.

Diantara saham-saham yang mungkin akan bergerak signifikan Erste Group Bank AG anjlok 12 persen setelah memprediksi kerugian setahun penuh. EasyJet Plc naik 2,7 persen setelah mengatakan telah membawa 10 persen lebih banyak penumpang pada bulan Juni dari tahun sebelumnya. JC Decaux SA rali 5,1 persen setelah HSBC Holdings Plc menaikkan rekomendasi saham.

Indeks Stoxx Europe 600 turun kurang dari 0,1 persen menjadi 348,66 pukul 08:06 pagi waktu London. Indeks itu naik 2,1 persen dalam tiga hari setelah melakukan reli kemarin mengikuti data pekerjaan AS yang melebihi perkiraan para ekonom dan saham-saham produsen komoditas pun lakukan reli. Indeks itu telah memperoleh 1,9 persen minggu ini, mendorong valuasi ke 15,7 kali dari estimasi laba dari tiap komponen anggotanya, level tertinggi sejak 2009. Indeks MSCI Asia Pacific naik 0,3 persen . Pasar saham AS akan ditutup hari ini untuk libur Hari Kemerdekaan.

Menteri Keuangan Jerman Wolfgang Schaeuble mengatakan di Berlin kemarin bahwa pertumbuhan ekonomi di negara itu dapat melampaui perkiraan pemerintah pada tahun 2014 dan 2015. Sebuah laporan hari ini menunjukkan tingkat pesanan pabrik Jerman jatuh 1,7 persen pada Mei, menyusul revisi peningkatan 3,4 persen bulan sebelumnya. Proyeksi median ekonom dalam survei Bloomberg adalah untuk penurunan sebesar 1,1 persen

Erste turun kurang dari 12 persen menjadi 20,51 setelah memprediksi kerugian 2014 dari sebanyak 1,6 miliar euro ($ 2.2 miliar) karena biaya kredit macet dan writedown di Hongaria dan Rumania. Bank Central Austria yang memperoleh sebagian besar pendapatannya di Eropa Timur memperkirakan provisi dari loan-loss akan meningkat menjadi 2,4 milyar euro tahun ini, 40 persen lebih besar dari yang diperkirakan sebelumnya.

Share this article :

Post a Comment